Minggu, 01 Februari 2015

Momblogger's Note

Ilustrasi : doc.pribadi

Judul buku : Mommylicious
Penulis  : Murtiyarini dan Rina Susanti
Penerbit : PT Bhuana Ilmu Populer (Kelompok Gramedia)
Tahun terbit : 2014
Tebal buku : 174 halaman
Harga : Rp 39.000
ISBN 10 : 602-249-680-2
ISBN  13: 978-602-249-680-9

Buku ini menceritakan kisah perjalanan 2 mama blogger, mama Arin dan mama Rina dengan  seabrek rutinitas.  Dunia mommies yang tak pernah habis untuk dikupas tuntas mengalir dengan gaya bahasa yang ringan, sederhana dan enak dibaca. 

Di bab pertama mereka banyak bercerita tentang pengalaman seru memiliki buah hati. Seperti mama Arin, srikandi blogger inspiratif 2014 yang juga seorang staf kependidikan di IPB menceritakan bagaimana pengalaman berbedanya ketika mengasuh Cinta dan Asa. Atau ketika membaca curhat mama Rina, ibu pekerja yang akhirnya tulus melepas kariernya, begitu geregetan pada si sulung Azka yang tak bisa diajak kompromi saat mama Rina menyusui Khalif. Apakah Azka cemburu semenjak kehadiran Khalif?

Tak terkecuali saya yang terkadang dirundung perasaan bersalah ketika tak bisa menahan emosi dengan tingkah pola anak yang menguras energi. Duh.. jadi ibu memang harus punya banyak duplikat kesabaran.

"Saya kesal sama ibu, nggak mau sama sekali bantu-bantu. Ya masak, mencuci, setrika, dan mengurus dua anak. Bantu mandiin atau menyuap anaknya kek. Pulang kerja masuk kamar dan saya lihat lagi mainin HP. Hampir tiap hari begitu. Anak-anaknya dibiarin aja. Aneh, apa gak kangen ya sama anaknya?"

Begitulah cuplikan curhat seorang asisiten rumah tangga pada mama Rina di bab kedua buku ini. Curhatan-curhatan seperti ini nih yang membuat saya tersipu malu. Adakah juga yang pernah mengalaminya?

Dan catatan-catatan tumbuh kembang anak kedua momies ini tertuang di bab ketiga. Perasaan surprised, terharu, senang, berbaur menjadi satu ketika menyaksikan pertumbuhan anak-anak yang begitu pesat. Seperti cerita mama Arin yang terkaget-kaget ketika mendapatkan pertanyaan-pertanyaan ajaib  dari Cinta. 

"Apa warna sepatu Boot, monyet sahabat Dora The Explorer?"
"Bagaimana Adik bisa masuk ke perut mama? Nanti keluarnya bagaimana?"
"Mengapa kepiting jalannya miring? Apa nggak pusing?"

Mama juga manusia dewasa yang membutuhkan interaksi dengan dunia luar. Padatnya aktifitas membuat mama-mama, termasuk saya, harus pandai mengolah waktu. Membaca buku ini seperti berkaca pada diri sendiri. Lihat saja bagaimana perasaaan mama Rina ketika harus memutuskan resign dari tempat kerjanya. Sebuah keputusan besar yang banyak dialami oleh mama-mama diluar sana.

Bagiamanapun pilihan ada di tangan dan hati masing-masing mama. Catatan-catatan dua mama yang menyentuh, tercurah jujur sampai akhir. Buku ini cocok dibaca oleh mama-mama atau yang belum menjadi mama untuk memperkaya pengalaman. Tak terkecuali laki-laki dewasa. Supaya mereka juga memahami kompleksnya dunia mama. 

Dan setiap mama pasti memiliki cara untuk mengungkapkan rasa sayang mereka kepada buah hati. Temukan jawabannya pada akhir buku bagaimana kedua mommies ini secara gamblang mengungkapkan cara menunjukkan sayangnya pada buah hati. Selamat membaca!


No gift equals a mother’s reward that is life.

 http://www.mommylicious-id.com/2015/01/mommylicious-reader-award.html?m=0

12 komentar:

  1. Ooh kira2 gitu ya isinya, oke2 benar2 realitas ibu sehari-hari ya mbak ^_^ goodluck mbak

    BalasHapus
  2. Keren... dunia real yg gk prnh terpikirkn sblmnya mnjd sebuah tulisan yg menginspirasi :)

    BalasHapus
  3. Ini mah wajib punya buat para calon emak kayak saya, nih. :)

    BalasHapus
  4. Hm seru juga yaa, tentang kegiatan sehari2 para ibu?

    BalasHapus
  5. Aku pernah ngintip isinya. Tulisan ala blogger gitu. Emang enak untuk dibaca kok ^^

    BalasHapus
  6. Mantap resensinya...
    Sukses Mak....:-)

    BalasHapus
  7. Halo, terimakasih sudah membaca buku ini. Goodluck ya..salam mommy!

    BalasHapus